Reza Topobroto, S.H., LL.M. merupakan seorang Praktisi Hukum yang memiliki pengalaman luas selama 23 tahun bekerja di profesi hukum.

Sejak tahun 1997 hingga 2005, Reza bekerja di berbagai firma hukum di Jakarta, yakni Soebagjo Roosdiono Jatim Djarot (1997 – 1999), Sulistio Anggraeni & Associates (1999 – 2000), M. Luthfie Hakim & Partners (2000 – 2001), dan yang terakhir Roosdiono & Partners (2001 – 2005). Sejak tahun 2005 hingga saat ini, Reza menjalani karirnya sebagai in-house lawyer. Reza memiliki berbagai pengalaman kerja sebagai in-house lawyer di berbagai perusahaan multinasional seperti Procter & Gamble (P&G) sebagai Country Counsel Lead (2005 – 2008), Mondelez (d/h Kraft Foods) sebagai Head of Legal (2008 – 2012), lalu di Microsoft Indonesia sebagai Director of Corporate, External & Legal Affairs (2012 – 2019), di Indosat Ooredoo sebagai Senior Legal Advisor to CEO (2019 – Maret 2021), dan saat ini Reza menjabat sebagai General Counsel, VP Legal & Compliance di Telkomsigma.

Selain itu, Reza juga aktif di asosiasi profesi in-house lawyer, yakni Indonesian Corporate Counsel Association (ICCA), dimana pada 2004 – 2008 Reza menjabat sebagai Bendahara Umum, kemudian pada 2008 – 2015 Reza menjabat sebagai Ketua Umum, dan sejak 2015 hingga saat ini Reza menjabat sebagai Dewan Pengawas di ICCA.

Perjalanan panjang dan pengalaman luasnya sebagai in-house lawyer membawa Reza saat ini duduk sebagai Secretary General di Asia Pacific Corporate Counsel Alliance (APCCA) sejak tahun 2014.

Prestasi Reza sebagai in-house lawyer telah diakui dunia internasional dengan menerima penghargaan In-House Legal Award dari Asian Legal Business pada tahun 2015, 2016 dan 2020.

Kualifikasi

  • Sarjana Hukum (S.H.) – Universitas Trisakti
  • Master of Law (LL.M.) – Monash University

Kualifikasi Profesional

Izin Advokat PERADI